GuidePedia

0
Anda ingin bahagia?
Apa itu Bahagia?
Apa indikator bahagia?
 Bagaimana cara meraih bahagia?

Saya sangat yakin anda pasti menginginkan bahagia. karena bahagia adalah dambaan dan harapan setiap insan. Tapi apakah tahu apa itu bahagia?

Bahagia adalah keadaan hati Anda yang penuh damai atau perasaan senang yang tidak dapat dikur dengan apapun. Bahagia juga dapat didefinisikan dengan keadaan batin Anda yang tenteram yakni bebas dari segala yang menyusahkan. Saya berharap bahagia selalu menemani Anda.

Apakah anda tahu indikator bahagia?
Menurut Ibnu Abbas RA, ada 7 (tujuh) indikator kebahagiaan dunia :
1. Qalbun syakirun atau hati yang selalu bersyukur
2. Al azwaju shalihah, yaitu pasangan hidup yang sholeh
3. Al auladun abrar, yaitu anak yang soleh
4. Albiatu sholihah , yaitu lingkungan yang kondusif untuk iman kita
5. Al malul halal, atau harta yang halal
6. Tafakuh fi dien, atau semangat untuk memahami agama
7. Umur yang baroqah, Umur yang baroqah itu artinya semakin hari semakin bertambah ilmu, beramal, beriman…

Bagaimana anda meraih bahagia?
Beberapa Psikolog memaparkan hasil riset mereka tentang cara meraih bahagia dalam jurnal The Psychological Science ;

1. Berbagi pikiran positif dengan orang lain. 2. Menganalisa kenangan indah dan menyenangkan. 3. Menghargai diri sendiri. 4. Mencoba mencari makna dan hikmah atas segala hal. 5. Memikirkan bahwa masa depan akan lebih baik dan bagaimana memperbaiki kesalahannya sendiri. 6. Melakukan kegiatan yang disukai. 7. Mencoba merasa bahagia di saat sedih. Atau mencoba mencari nilai positif dari hal yang negatif. 8. Merayakan momen-momen tertentu dalam hidup. 9. Menjauh dari pikiran sedih, ketakutan, dan kekhawatiran. 10. Mengucap "terima kasih" dengan tulus sesering mungkin kepada orang lain.

Anda setuju? moga Anda memiliki cara yang terbaik dalam menikmati hidup agar tetap bahagia. Semoga...

Bersamabung.....

Posting Komentar

 
Top